Selasa, 04 Oktober 2016

4 Media penularan kutu rambut dan 9 Cara membasminya dengan mudah dan aman

4 Media penularan kutu rambut dan  9 Cara membasminya dengan mudah dan aman

Cara merawat rambut-Sebagian orang pasti sudah tidak asing lagi yang namanya Kutu rambut atau istilah lainya adalah tumo, dan kutu rambut itu sendiri tidak pernah mengenal usia atau jenis kelamin dalam pola penyebaranya.Dan faktor penyebabnya pun bermacam-macam, dari faktor keturunan sampai pola hidup yang kurang sehatpun berpengaruh. Mungkin  kebanyakan orang sudah pernah mengalami masalah yang satu ini. Walaupun dipandang sepele ternyata kutu rambut merupakan jenis masalah yang sangat serius dan perlu  diwaspadai.

Pola penyebaranya dengan cepat dapat menyerang siapa saja yang sering berinteraksi dengan seseorang yang terkena kutu rambut itu sendiri. Dan ciri orang yang terkena kutu rambut sangatlah mudah untuk dikenali, karena biasanya seorang yang terkena kutu rambut itu mempunyai ciri tersendiri. Dia sesekali biasanya menggaruk-garuk kepalanya dengan rentan waktu yang singkat atau istilah gampangnya bisa menggaruk-garuk kepala akibat terasa gatal di kepalanya.

Dan perlu untuk diketahui proses berkembang biaknya kutu rambut itu sangatlah relatif singkat dan cepat dalam sehari kutu betina mampu bertelur sebanyak 6 buah telur, dan tiap telurnya biasanya akan menetas dalam kurun waktu 6-8 hari. bisa dibayangkan jika rambut anda terdapat kutu rambut sekitar 30 ekor maka bisa dipastikan selama satu bulan rambut anda akan dipenuhi dengan kutu rambut sebanyak 5400 ekor . Mengerikan bukan. Bisa-bisa kamu akan sibuk untuk garuk garuk kepala sambil geleng-gelang.Wakkk

Adapun penyebab timbulnya kutu rambut dikepala anda antara lain.

Adanya proses penularan atau media lain yang menjadi tempat transit kutu rambut ke kepala korban. Biasanya medianya bermacam-macam.

Media penyebaran kutu rambut

1. Sisir rambut

Berbagi menggunakan sisir memang lumrah dilakukan kebanyak orang, namun jika seorang yang berbagi menggunakan sisir dengan seseorang yang sedang menderita kutu rambut, maka bisa dipastikan kemungkinan besar semuanya akan tertular kutuan rambut pula.

2.Handuk

Handuk merupakan tempat yang empuk untuk transitnya kutu rambut dan ini beresiko besar bagi seorang yang menggunakan handuk secara bersamaan. Bisa dipastikan akan mengalami hal yang sama yang dialami seorang yang kutuan.

3.Bantal / Boneka

Bantal atau boneka meruapakan media yang empuk untuk tempat transit kutu rambut apalagi yang menggunakan bahan sejenis woll atau bahan yang sejenis. Dan untuk di waspadai karena kebanyakan dari kita tidak pernah sadar akan hal ini.

4.Penggunaan prodak yang berlebihan

Sering merawat rambut atau melakukan perawatan rambut baik itu color rambut atau minyak rambut, hati-hati perawatan seperti ini bisa  dengan mudah menimbulkan kutu rambut. Apalagi prodak yang digunakan menggunakan unsur kimia yang berlebihan. Atau dosis penggunaan yang anda lakukan terlalu berlebihan.

Dan selain contoh diatas sebenarnya media lain yang sifatnya menempel secara langsung atau tidak, sebenarnya dapat berpengaruh juga pada penyebaran kutu rambut seperti halnya dengan peci,jilbab,topi ,sal atau yang lainya terutama yang jarang dibersihkan.

4 Media penularan kutu rambut dan  9 Cara membasminya dengan mudah dan aman

Cara merawat rambut yang terkena kutuan

Cara yang paling ampuh untuk merawat rambut yang terkena kutu, adalah dengan membasmi atau menghilangkan kutu rambut itu terlebih dahulu baru setelah itu dilakukan perawatan berkala untuk menjaga kebersihan rambut kita.

Dan berikut adalah cara mudah menghilangkan kutu rambut

1. Menggunakan Jus Lemon

Jus lemon enak bukan bila diminum apalagi  dicampur dengan batu ES. Namun jus lemon kali ini tidak untuk di minum melainkan untuk di buat bahan penghilang kutu rambut. Karena sifat keasaman dari lemon inilah sehingga cocok untuk mengusir dan mebunuh kutu rambut yang ada dikepala anda.
Cara pemakianya cukup simpel dan mudah.
Peras lemon tersebut seperti saat kita akan membuat jus lemon seperti biasanya. Setalah itu basuh rambut anda sampe ke kulit kepala menggunakan jus lemon tersebut diamkan selama 1-2 jam. Biar reaksi yang ditimbulkan dapat terasa dan merangsang kutu unutk pingsan dan keluar dari kepala anda. Setelah dirasa cukup, Bilas rambut  anda menggunakan air hangat yang telah dicampur dengan cuka secukupnya. Lakukan cara ini selama 2-3 hari  dan cara ini sangat cocok untuk dilakukan pada orang dewasa maupun anak-anak.

2. Mengunakan Minyak Zaitun

Penggunakan minyak Zaitun untuk kecantikan dan perawatan sudah dikenal lama sejak jaman dahulu. Karena kandung nutri yang terdapat di dalam minyak zaitun ini, sehingga minyak zaitun dipercaya ampuh untuk menghilangkan kutu rambu.Penggunaannya cukup mudah dan sederhana, cukup mengoleskan minyak zaitun pada seluruh rambut dan kulit kepala anda saat  menjelang tidur. Dan ke esokan harinya bilas dengan sampo gunakan selama 4 hari berturut-turut , dan anda dapat melihat hasilnya.Kepala anda akan terbebas dari kutu rambut.

3. Menghilangkan kutu dengan mayones

Mayones sudah tidak asing lagi bukan terutama bagi yang suka makan pasti sudah akarab dengan bahan yang satu ini. Ya selain dijadikan pasta pendamping burger ata Hot dog. Ternyata usut punya usut Mayones mampu untuk menghilangkan kutu pada rambut kita lo sobat guys. Dan bisayanya mayones dibalurkan ke seluruh permukaan rambut sampai ke kulit kepala. Dan biarkan selama 5 sampai 6 jam biar bau mayones dan reaksi yang ditimbulkan terasa . Dan jangan lupa ya sobat setelah selesai di lumuri tutup kepala sampai rampat  dengan menggunkan sall atau kain penutup  yang lain. Gunanya untuk meratakan reaksi yang ditimbulkan. Setelah 6 jam kemudian cuci bilas rambut anda dan jangan lupa untuk mengeringkanya . Setelah kering gunakan sisir khusus untuk kutu biar kutu yang tewas dapat terlihat oleh anda. Gampangkan, gunakan motode ini seminggu atau sebulan sekali sesuai kebutuhan anda.

4. Membasi Kutu Dengan Cuka

Kadar asam asetat dalam cuka sangat efektif untuk membunuh kutu dan menghancurkan telur kutu yang belum menetas. Tetapi efek samping yang timbul terkadang merugikan, untuk itu sebelum Anda gunakan untuk mengoles rambut sangat penting menambahkan air secukupnya.

5. Kapur Ajaib

Jenis kapur ini bukan untuk menulis di papan tulis, melainkan khusus difungsikan untuk kesehatan tepatnya membunuh serangga kecil.Unutk penggunaannya bisa untuk mencegah kecoa masuk ke dalam rumah kita, serta menghalangi semut masuk ke toples dan membunuh kutu rambut.
Cara pemakaianya, goreskan kapur pada kulit kepala secara menyeluruh. Diamkan selama tiga jam, terakhir bersihkan dengan air dingin dan shampo. Tips yang ini tidak boleh dilakukan sering-sering karena terdapat zat kimia yang bisa membahayakan rambut.

6. Daun Sirsak

untuk daun sirsak yang direbus hingga panas namun jangan sampai terlalu mendidih bergulak ya, airnya bisa gunakan untuk menghilangkan kutu.
Penggunaanya sangatlah mudah
Sebelumnya  siapkan segenggam daun sirsak, kemudian rebus ke dalam air secukupnya. Gunakan untuk keramas, tetapi sebelumnya bersihkan rambut dengan air dingin.

7. Lidah Buaya

Lidah boyo atau biasa dikenal dengan lidah buaya atau aloe vera merupakan tumbuhan yang kerap digunakan untuk merawat rambut dan menghindari berbagai masalah yang menyerang rambut seperti (kerontokan, bercabang, ketombe dan kutu). Ambil tanaman lidah buaya yang tua (warna hijau tua serta daun berada paling bawah) sesuai ketebalan rambut.
Cuci menggunakan air dan belah menjadi dua bagian. Gosok bagian dalam lidah buaya pada kulit kepala dan rambut dengan perlahan, pastikan gel atau lendir lidah buaya mengenai kulit kepala.Ratakan lendir menggunakan tangan yang sudah dibasahi air kemudian beri pijatan perlahan selama 20 menit.Selang 2 hingga 3 jam, barulah cuci rambut dengan air.Terakhir keramas agar bau lidah buaya hilang.

8. Jeruk Nipis dan Minyak Kayu Putih

Kedua bahan tersebut sangatlah familier dikalangan ibu rumah tangga. Dan kolaborasi antara kedua bahan menjadi obat kutu alami sampai saat ini masih terbukti keberhasilannya untuk memberantas kutu rambut.Caranya , Peras dua buah jeruk nipis ke dalam mangkuk, dan  tambahkan enam sendok makan minyak kayu putih. Pakai  tangan untuk mengusap seluruh rambut dan kulit kepala, lalu diamkan selama 2 jam saja.Terakhir cuci rambut dengan air dan shampo sampai bersih.

9. Bawang merah

Bawang merah sangatlah banyak kegunaanya dan biasanya bawang merah sering kita manfaatkan untuk masak, dan siapa sangka kandungan sulfur putih yang ada dalam bumbu dapur satu ini ternyata sangat efektif untuk membunuh kutu di rambut.

Penggunaanya  Sebagai berikut, mudah kok simaknya 

  1. Siapkan 4 sampai dengan 5 bawang merah, lalu blender sampai halus
  2. Apabila sudah berbentuk pasta, peras halusan bawang tersebut dengan memasukannya ke dalam kain terlebih dahulu
  3. Sekarang oleskan minyak bawang merah tadi secara merata keseluruh bagian rambut, pijat sebentar selama kurang lebih 10 menit.
  4. Selanjutnya tutup rambut dengan handuk basah hangat selama dua jam
  5. Setelah itu, sisir rambut dengan menggunakan sisir khusus kutu. Kutu yang sudah mati akan jatuh dengan sendirinya.
4 Media penularan kutu rambut dan  9 Cara membasminya dengan mudah dan aman

Demikianlah 4 Media penularan kutu rambut dan  9 Cara membasminya, dan mulai sekarang waspadalh terhadap apa yang ada disekitar anda. Walaupun terbilang sepele namun kutu rambut bisa menjadi ancaman bagi karis atau privasi anda. Coba banyangkan saja jika anda kutuan saat interview dan anda terus garuk-garuk kepala, apa yang dikata dan dinilai oleh lawan interviw anda pasti akan jelek bukan , Anda akan di just sebagai orang yang jorok dan tidak hidup bersih.

Nah maka dari itu rawatlah rambut anda dengan sebaik-baiknya rambut merupakan aset yang tidak ternilai harganya. Dan penampilan adan juga akan terdorong dengan rambut yang bagus pula buka. Selamat mencoba dan mepraktekanya guys.

Judul :4 Media penularan kutu rambut dan 9 Cara membasminya dengan mudah dan aman
Link :4 Media penularan kutu rambut dan 9 Cara membasminya dengan mudah dan aman

Artikel terkait yang sama:


4 Media penularan kutu rambut dan 9 Cara membasminya dengan mudah dan aman

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : 4 Media penularan kutu rambut dan 9 Cara membasminya dengan mudah dan aman

0 komentar:

Posting Komentar